
Kisaran | pa-kisaran.go.id (9/10/2023)
Pada Senin, 9 Oktober 2023, Pengadilan Agama Kisaran melaksanakan apel pagi yang diikuti oleh aparatur PA Kisaran. Apel dilaksanakan pukul 08.00 WIB di halaman depan Kantor Pengadilan Agama Kisaran. Drs. H. Rusli, S.H., M.H., Hakim Pengadilan Agama Kisaran, mengambil tempat sebagai pembina apel dengan dibantu oleh Muhammad Nasir, S.H. sebagai Komandan apel serta pembacaan protokol oleh Erlina Fajarani Aisyah, S.H. Apel didahului dengan bersama-sama mengucapkan 8 Nilai Utama Mahkamah Agung dan yel-yel Pengadilan Agama Kisaran yang dipandu oleh Latif Usman, A.Md.

Kemudian sebelum pelayanan dibuka bagi umum, sebagaimana biasanya Pengadilan Agama Kisaran melaksanakan pengarahan (briefing) kepada Petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Petugas Keamanan. Briefing hari ini diberikan oleh Mukhlis Pulungan, S.Ag., M.H. selaku Sekretaris pada Pengadilan Agama Kisaran untuk membekali petugas layanan sebelum memulai tugas mereka. Pengadilan Agama Kisaran menjadwalkan kegiatan briefing secara rutin sebagai usaha untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan demi mewujudkan pelayanan yang prima.