
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id
Panitera Pengadilan Agama Kisaran, Bapak Mukhlis Rahmi, S. Ag. pada Selasa, 5 Desember 2023 memimpin rapat terbatas bagian Kepaniteraan yang dilaksanakan di Ruang Kepaniteraan.
Rapat tersebut dilaksanakan pukul 11.00 WIB dengan dihadiri oleh Para Panitera Muda dan Beberapa Orang Staf di Bagian Kepaniteraan Pengadilan Agama Kisaran.
Dalam rapat tersebut Bapak Panitera menekankan terkait persiapan menghadapi akhir tahun 2023 serta persiapan Laporan Kepaniteraan dan mempersiapkan data-data yang dibutuhkan guna penyampaian Laporan Kegiatan yang ada di Kepaniteraan Pengadilan Agama Kisaran. (nrl)