Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id
Tim Keuangan Pengadilan Agama (PA) Kisaran yang dipimpin oleh Sekretaris PA Kisaran, Bapak Mukhlis Pulungan, S.Ag., M.H., mengikuti zoom Konsolidasi Laporan Keuangan Mahkamah Agung Tahun 2024 secara online pada Selasa (4/2).
Dalam kegiatan ini, peserta diberikan arahan mengenai kebijakan terbaru dalam pelaporan keuangan, serta pentingnya akurasi dan transparansi dalam menyusun laporan keuangan. Konsolidasi ini juga menjadi ajang diskusi bagi para peserta untuk menyampaikan kendala serta mencari solusi guna meningkatkan kualitas laporan keuangan.
Pada kesempatan tersebut diumumkan pula Koorwil terbaik tahun 2024 untuk kategori Koorwil dengan satuan kerja Kecil, Sedang dan Besar, PTA Medan berhasil mendapat peringkat II untuk kategori satuan kerja Besar pada kegiatan ini.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan PA Kisaran dapat terus meningkatkan profesionalisme dalam pengelolaan keuangan dan memberikan laporan yang akurat serta akuntabel. (nrl)