DSC-7379

Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id

Pimpinan Pengadilan Agama (PA) Kisaran menghadiri Rapat Koordinasi se-Wilayah Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Medan yang dilaksanakan di Aula Lantai III Gedung Pengadilan Tinggi Agama Medan pada Kamis, 13 Februari 2025.

Dalam kegiatan ini, PA Kisaran diwakili oleh Y.M. Ketua PA Kisaran, Y.M. Wakil Ketua, Panitera, serta Sekretaris PA Kisaran yang diwakili oleh Kasubbag Umum dan Keuangan PA Kisaran. Rapat Koordinasi ini mengusung tema Dengan Rapat Koordinasi kita tingkatkan Kinerja Aparatur yang Berintegritas dan Inovatif.

Kolase-6-Foto-16

Selain membahas peningkatan kinerja dan integritas aparatur peradilan, dalam kegiatan ini juga disampaikan penghargaan bagi satuan kerja berprestasi. PA Kisaran berhasil meraih tiga penghargaan dalam acara tersebut, diantaranya Terbaik I Pengiriman LHKPN tercepat, Terbaik I Kelengkapan data SIKEP dan Terbaik I Pengelolaan Website.

Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan seluruh satuan kerja di wilayah PTA Medan dapat semakin meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. (nrl)

February 13, 2025 Artikel ini telah dilihat : ‘0’ kali
Pengadilan Agama Kisaran Laksanakan Descente Perkara Waris atas Permohonan Pengadilan Agama Medan
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama Kisaran melaksanakan descente dalam perkara ...
Pengajian Ramadhan di PA Kisaran: Tausyiah Tentang Pertanyaan di Padang Mahsyar
Kisaran | https://www,pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran menggelar kegiatan pengajian ...
Ketua PA Kisaran Ikuti Webinar Perlindungan dan Pemenuhan Nafkah Pasca Perceraian
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Ketua Pengadilan Agama (PA) Kisaran, Y.M. Ibu ...
PA Kisaran Serahkan Zakat Kepada Bazda Kabupaten Asahan
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran menunaikan kewajiban zakat ...
Mediasi Berhasil Sebagian dalam Perkara Cerai Talak di Pengadilan Agama Kisaran
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran menggelar mediasi dalam ...