Whats-App-Image-2025-01-24-at-10-19-13-a7e2fd11

Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id

Pada Jumat, 24 Januari 2025 – Pengadilan Agama (PA) Kisaran melaksanakan sidang di luar gedung perdana untuk tahun 2025 yang berlangsung di Aula Kementerian Agama Kabupaten Batubara.

Sidang ini dipimpin langsung oleh Ketua PA Kisaran, Y.M. Ibu Evawaty, S.Ag., M.H., yang bertindak sebagai Ketua Majelis dan didampingi oleh Y.M. Bapak Drs. Ahmadi Yakin Siregar, S.H., dan Y.M. Bapak Drs. H. Ali Usman, M.H., sebagai Hakim Anggota dan Bapak Mukhlis Rahmi, S.Ag. sebagai Panitera dalam perkara ini.

Kolase-6-Foto-5

Sebanyak empat perkara cerai gugat berhasil diselesaikan dalam sidang ini dan proses berjalan lancar.

Bu Evawaty menyampaikan bahwa sidang keliling ini merupakan bagian dari program Mahkamah Agung RI untuk memperluas akses masyarakat terhadap layanan hukum. “Kami berupaya agar layanan peradilan dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat, terutama mereka yang terkendala oleh jarak dan biaya. Semoga kegiatan ini membawa manfaat yang nyata bagi masyarakat di Wilayah Hukum PA Kisaran,” ujar beliau.

Dengan suksesnya pelaksanaan perdana ini, PA Kisaran optimis untuk melaksanakan sidang keliling berikutnya di wilayah lain, demi mewujudkan pelayanan yang lebih merata dan berkeadilan. (nrl)

January 26, 2025 Artikel ini telah dilihat : ‘0’ kali
Pimpinan PA Kisaran Ikuti Rapat Koordinasi Wilayah PTA Medan
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pimpinan Pengadilan Agama (PA) Kisaran menghadiri Rapat ...
PA Kisaran Ikuti Rapat Koordinasi dengan Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran turut serta dalam ...
Pelaksanaan Descente di Desa Air Hitam oleh Majelis Hakim PA Kisaran
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran melaksanakan kegiatan descente ...
CPNS PA Kisaran Seminarkan Rancangan Aktualisasi pada Kegiatan Latsar 2025
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pengadilan Agama ...
Keberhasilan Mediasi Di PA Kisaran Kembali Bertambah
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama Kisaran kembali mencatat keberhasilan dalam ...