Kisaran|pa-kisaran.go.id (19/12/2021)
Lima atlet tenis mewakili Pengadilan Agama Kisaran bertanding memperebutkan Piala Ketua PTA Medan dalam ajang Turnamen PTWP ke XIV yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Medan tanggal 17 sampai dengan 19 Desember 2021 di lapangan tenis Universitas Negeri Medan (UNIMED). Kelima atlet tersebut di antaranya Mukhlis Pulungan, S.Ag., M.H. (Sekretaris), Drs. H. Ahmad Rasidi, S.H., M.H. (Hakim), Fakhrur Razi, S.H. (Kasubbag Umum dan Keuangan), Afrizal Juanda, S.H.I. (Analis Perkara Peradilan) serta Khairul Muhadi (PPNPN) melawan atlet-atlet tenis lainnya yang berasal dari seluruh pengadilan agama di bawah naungan Pengadilan Tinggi Agama Medan.
Turnamen yang semestinya dilaksanakan pada tahun lalu ini sempat tertunda disebabkan pandemi yang melanda dan baru dapat digelar di akhir tahun 2021 mengingat angka penyebaran virus Covid-19 yang sudah menurun.
Pada upacara pembukaan yang digelar di hari pertama, Ketua PTA Medan H. Abd. Hamid Pulungan berkesempatan memberikan bimbingan untuk mengawali pelaksanaan turnamen. Dalam bimbingannya, Beliau menyampaikan bahwa dalam suatu pertandingan pasti ada yang menang dan ada yang kalah, tidak mungkin semuanya menjadi pemenang, sehingga setiap atlet haruslah menjunjung tinggi sportifitas. “Tujuan yang terpenting dari penyelenggaraan turnamen tenis ini adalah untuk memupuk rasa kekompakan di antara sesama kita serta membangun insan peradilan yang sehat jasmani dan rohani,” lanjutnya.
Belum usai pelaksanaan pertandingan yang pertama, hujan turun mengguyur para atlet yang sedang bertanding hingga memaksa panitia untuk memindahkan lokasi pertandingan ke lapangan tenis indoor di komplek rumah dinas PTA Medan. Namun, tim atlet tenis PA Kisaran harus rela menerima kekalahan setelah bertanding selama 2 hari. Mengutip ucapan Ketua PTA Medan pada upacara pembukaan, “dengan turnamen tenis ini kita merajut kebersamaan dan persatuan”. Oleh karenanya, menang kalah bukanlah menjadi masalah besar. Yang terpenting adalah kebersamaan dan silaturrahim yang terjalin dengan adanya turnamen ini. (FN)