Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id

Kasubbag Umum dan Keuangan PA Kisaran, Bapak Fakhrur Razi, S.H. dan Operator BMN, Bapak Paisal Riza Rawi, S.T. mengikuti kegiatan bimbingan teknis dan sosialisasi Sistem Informasi Manajemen Aset Negara (SIMAN) Versi 2 yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Medan bekerja sama dengan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Sumatera Utara.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 6 Juni 2024 di Aula Rekreasi GKN Medan dan diikuti oleh seluruh satuan kerja di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Medan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada para peserta tentang SIMAN V2, yang merupakan aplikasi untuk mengelola aset negara. SIMAN V2 diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan aset negara, serta mendukung akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan keuangan negara.

Diharapkan dengan mengikuti kegiatan bimbingan teknis dan sosialisasi SIMAN V2 ini, Bapak Fakhrur Razi dan Bapak Faisal Riza Rawi dapat memahami dan menggunakan aplikasi SIMAN V2 dengan baik, sehingga dapat meningkatkan pengelolaan aset negara di Pengadilan Agama Kisaran. (nrl)

June 6, 2024 Artikel ini telah dilihat : ‘0’ kali
Pimpinan PA Kisaran Ikuti Rapat Koordinasi Wilayah PTA Medan
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pimpinan Pengadilan Agama (PA) Kisaran menghadiri Rapat ...
PA Kisaran Ikuti Rapat Koordinasi dengan Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran turut serta dalam ...
Pelaksanaan Descente di Desa Air Hitam oleh Majelis Hakim PA Kisaran
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama (PA) Kisaran melaksanakan kegiatan descente ...
CPNS PA Kisaran Seminarkan Rancangan Aktualisasi pada Kegiatan Latsar 2025
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pengadilan Agama ...
Keberhasilan Mediasi Di PA Kisaran Kembali Bertambah
Kisaran | https://www.pa-kisaran.go.id Pengadilan Agama Kisaran kembali mencatat keberhasilan dalam ...